JAKARTA, KOMPAS.com – Minggu (22/9/2024) pagi yang cerah di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat, tetiba berubah. Di tengah keceriaan car free day (CFD), muncul suara teriakan bersahutan dari dalam Sarinah.
“Mas, ih! Masih aja banding-bandingin!” begitu suara teriakan tersebut terdengar. Dari luar, kata “masih” terdengar seru. Bahkan, durasi teriakan itu cukup lama.
Bukan hanya teriakan, wajah seseorang yang berteriak pun terpampang di papan iklan digital di seberang Mal Sarinah. Ekspresi lucu seseorang yang silih berganti berteriak itu menghibur dan sekaligus membuat penasaran peserta CFD.
Mereka pun mendatangi Mal Sarinah. Ternyata, suara teriakan itu berasal dari screaming booth Lazada.
Baca juga: Deretan Promo Lazada 9.9, Diskon 90 Persen hingga Grandprize Mobil Listrik
Booth Lazada sendiri menjadi pusat perhatian dengan dekorasi warna merah muda yang mencolok. Banner besar bertuliskan "Lazada, Harganya Selalu Bagus" terpampang jelas, menarik minat para pengunjung CFD.
Mulai pagi pukul 06.00 hingga pukul 10.00 WIB, Lazada mengadakan Screaming Challenge dengan meneriakkan kalimat “Mas, Ih! Masih Aja Banding-Bandingin!” dengan penekanan pada kata “masiiihhh” selama lebih dari 30 detik.
Peserta yang berhasil menyelesaikan tantangan akan mendapatkan voucer Lazada senilai Rp 100.000. Karena itulah, peserta pun berlomba-lomba meneriakkan kalimat tersebut dan terdengar suara teriakan dari Mal Sarinah.
Berdasarkan pantauan Kompas.com, ada yang tertawa geli melihat ekspresi lucu para peserta yang sedang berteriak, sementara yang lain dengan antusias menunggu giliran untuk mencoba tantangan tersebut.
Baca juga: Kisah Sukses Toko MamaJA, dari Berjualan Masker hingga Jadi Pilihan Utama Ibu Rumah Tangga di Lazada
Untuk diketahui, Screaming Challenge tersebut merupakan bagian dari kampanye Lazada "Harganya Selalu Lebih Bagus". Kampanye ini merupakan bentuk komitmen Lazada dalam memberikan penawaran terbaik bagi pelanggannya melalui fitur Jaminan Harga Terendah.
Dengan fitur itu, konsumen dapat berbelanja dengan tenang karena yakin mendapatkan harga termurah. Bahkan, jika konsumen menemukan produk yang sama dengan harga lebih rendah di platform lain, Lazada siap mengembalikan selisihnya.
Terkait Lazada Screaming Challenge, tantangan ini bermaksud untuk mengajak konsumen untuk berhenti membuang waktu membandingkan harga di berbagai platform. Sebab, Lazada sudah memberikan jaminan harga terendah.
Regional Brand Management & Strategy at Lazada Charis L mengatakan, pihaknya ingin menciptakan tantangan yang menyenangkan bagi masyarakat Indonesia untuk diikuti, sambil menyampaikan pesan bahwa konsumen tidak perlu lagi menghabiskan banyak waktu membandingkan harga di berbagai platform karena Lazada menawarkan jaminan harga terendah.
Baca juga: Lazada Group Catatkan EBITDA Positif, Bukti Strategi Bisnis Efektif
"Jika Anda menemukan harga yang lebih murah, Anda bisa mendapatkan kembali selisihnya. Dengan cara ini, semua orang dapat menghabiskan lebih banyak waktu untuk hal-hal yang bermakna, alih-alih selalu membandingkan harga," ujarnya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat (20/9/2024).
Lazada juga mengadakan Screaming Challenge serupa secara daring melalui Instagram. Caranya mudah, cukup unggah video Anda meneriakkan kalimat yang sama selama lebih dari 30 detik dan tag Instagram @LazadaID.
Hadiah yang disiapkan untuk kompetisi itu pun tidak main-main. Peserta dengan video terlucu akan mendapatkan hadiah iPhone 15. Jadi, jangan sampai melewatkan kesempatan tersebut.
Ingat, kompetisi online Lazada Screaming Challenge berlangsung hingga Rabu (28/9/2024). Lazada, Harganya Selalu Lebih Bagus!